Skip to main content
Insomnia Notes

follow us

Curug Ciwalur, Potensi Wisata Kecamatan Jatinunggal Sumedang

Puncak Curug Ciwalur. Image By : instagram @jatinunggal

Selamat sore sahabat. Di sore yang cerah menjelang akhir pekan ini, apa sobat punya rencana menghabiskan akhir pekan dengan mengeksplorasi alam? Jika iya, sobat bisa coba berkunjung ke salah satu air terjun yang ada di Sumedang, Curug Ciwalur namanya. Ya, curug atau air terjun yang berada di Dusun Pasir Padang, Desa Jatinunggal, Kecamatan Jatinunggal, Kabupaten Sumedang ini bisa masuk list liburan bagi sobat yang senang ngabolang atau jajarambahan.

Curug Ciwalur, air terjun eksotis yang mempunyai ketinggian sekitar dua puluh meter-an ini akan sangat menggoda bagi para petualang, itu karena, untuk mencapai curug ini benar-benar tidak mudah. Mereka yang ingin melihat keindahan curug ini terlebih dahulu harus menerobos sawah dan hutan untuk sampai ke lokasi. Ditambah lagi, karena curug ini berada jauh di dalam hutan dan mempunyai medan jalan yang sulit, tidak ada kendaraan yang bisa sampai ke sini.

Itu sebabnya, pastikan kesehatan sobat terjaga jika ingin berkunjung ke curug ini. Itu karena, dari rumah terakhir yang bisa dijumpai, perjalanan menuju curug ini masih panjang, kira-kira dua jam perjalanan lagi dengan berjalan kaki menerobos hutan dan sawah. Jika membawa kendaraan, otomatis kendaraan harus dititipkan di rumah warga setempat.

Curug Ciwalur Jatinunggal. Image By : sakolabumi.com

Karena sulitnya medan menuju air terjun itulah, sampai saat ini Curug Ciwalur masih sangat jarang yang mengunjungi, jangankan wisatawan dari luar kota, orang Sumedangnya sendiri mungkin belum banyak yang tahu tentang keberadaan Curug Ciwalur karena memang kurang terekspose sebagai salah satu potensi wisata di Sumedang. Mereka yang datang ke curug ini hanya warga sekitar, dan para petualang yang mengetahui keberadaannya berdasar kabar atau berita dari mulut ke mulut.

Di tempat air terjun ini berada, kita bisa melihat pemandangan yang sangat indah dan udara yang masih bersih. Apalagi jika kita berhasil naik sampai ke puncak air terjun, udara segar akan semakin terasa, pemandangan pun akan semakin indah karena kita bisa melihat alam yang terbentang luas, desa-desa di sekitaran Jatinunggal, bahkan sampai kabupaten tetangga pun bisa terlihat dari titik itu.

Ditambah lagi, keberadaan binatang-binatang liar yang ada di lokasi seperti ular, burung, dan monyet dijamin akan memberikan sensasi berbeda bagi siapa saja yang berkunjung ke curug ini. Batuan dibalik curug yang tertutup “tirai” air itu dulunya terbentuk dari batuan vulkanik sisa-sisa letusan gunung api purba di Sumedang, ia terbentuk dari magma yang meleler keluar dari gunung api ke daerah yang lebih rendah. Sejarah masa lalu terbentuknya air yang tercurah secara vertikal ini tentunya akan menambah daya tariknya.

Sayangnya, meski sangat potensial untuk dijadikan objek wisata, sampai saat ini Curug Ciwalur sama sekali belum dikelola oleh pihak manapun, adapun oleh penduduk, air yang berasal dari Curug Ciiwalur hanya dimanfaatkan untuk keperluan irigasi. Mudah-mudahan saja kedepannya Curug Ciwalur ini bisa lebih terekspose dan menjadi salah satu daya tarik wisata air terjun di Sumedang, seperti Curug Gorobog, Curug Ciputrawangi, Curug Cinulang, Curug Sabuk, dan curug-curug lainnya yang sudah lebih dulu dikenal khalayak.

Bagaimana, sobat? Tertarik untuk mengunjungi Curug Ciwalur di Desa Jatinunggal ini? Jika iya, bolehlah langsung dijajal, tapi jangan lupa sopan santun pada alam, jangan dirusak dan dikotori, kita jaga bersama keindahan alam Sumedang ini sebagai bentuk rasa syukur pada Tuhan pemilik semesta alam. Jangan corat-coret, jangan buang sampah sembarangan, kalaulah tidak mau disebut kampungan.

*special thanks to instagram @rizkyramdani_ekaputra

Note : Di domain blog saya yang sebelumnya (www.wewengkonsumedang.com), artikel ini diterbitkan dalam judul post "Curug Ciwalur, Potensi Wisata Kecamatan Jatinunggal" dengan link sebagai berikut ; "http://www.wewengkonsumedang.com/2016/01/curug-ciwalur-potensi-wisata-kecamatan.html"

You Might Also Like:

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar