Skip to main content
Insomnia Notes

follow us

Soto Bongko, Varian Soto Khas Sumedang

Soto Bongko

Untuk menjaga kesehatan, pagi-pagi sebelum beraktifitas pastilah kita harus memulainya dengan sarapan terlebih dahulu, tapi karena jadwal yang padat atau bangun kesiangan, kita seringkali melewatkan sarapan ini dirumah dan lebih memilih untuk sarapan di luar baik diperjalanan ataupun di tempat kita bekerja, dan menu pagi-pagi ketika kita sarapan diluar biasanya tak jauh dari menu bubur ayam dan yang sejenisnya, bukan begitu sob?

Di Sumedang, ada satu makanan yang bisa dijadikan variasi menu untuk sarapan pagi diluar, nama makanan yang biasa dijadikan menu sarapan ini adalah Soto Bongko. Admin rasa, hampir setiap daerah di Indonesia mempunyai makanan soto khas asal daerahnya masing-masing, ada soto kudus, soto madura, soto betawi, dan lainnya, begitu juga dengan Sumedang yang mempunyai kuliner khas dengan menu soto yang bernama Soto Bongko, ya, soto bongko merupakan soto khas Kabupaten Sumedang.

Makanannya berbentuk makanan padat yang diguyur dengan kuah khas seperti soto-soto dari daerah lain. Kuah sotonya merupakan campuran dari bumbu-bumbu yang memberikan cita rasa khas seperti bawang merah, bawang putih, kemiri, garam, kunyit dan lainnya. Sedangkan "bongko" adalah nama makanan di daerah priangan yang tekstur dan rasanya sama seperti lontong namun berukuran lebih besar, diameter bongko ini biasanya berkisar antara 5 - 15 cm bahkan bisa juga sampai berdiameter 20 cm, namun untuk disajikan dalam bentuk soto bongko tentu saja bongkonya ini harus dipotong kecil-kecil terlebih dahulu, biasanya berbentuk dadu.

Kuah soto dan potongan-potongan bongko yang telah dicampur menjadi Soto Bongko ini dalam penyajiannya biasanya juga dilengkapi dengan sambal, kecap, taburan bawang goreng, taburan tauge rebus, irisan jeruk nipis, kerupuk/emping goreng, dan tentunya tahu Sumedang yang telah dipotong-potong kecil. Adanya bongko dalam soto khas Sumedang ini membuatnya bisa mengenyangkan tanpa harus dicampur makanan padat lain seperti nasi.

Kupat Tahu

Bagi sobat yang tidak suka makanan berkuah, jangan khawatir sebab Soto Bongko juga mempunyai varian menu yang tidak berkuah, namanya adalah Kupat Tahu. Bentuk makanannya sama saja seperti Soto Bongko hanya bedanya terletak pada kuahnya, kuahnya diganti dengan bumbu kacang yang tak kalah mengundang selera. Kupat tahu memang banyak ditemui di berbagai daerah di tanah priangan, yang menjadi perbedaan dengan kupat tahu di Sumedang tentunya adalah irisan tahu sumedangnya. Dua menu ini dapat dengan mudah sobat temui di kota Sumedang utamanya di titik-titik keramaian seperti pasar, alun-alun/pusat kota, rumah sakit, sampai sekitaran masjid/tempat ibadah.

Note : Di domain blog saya yang sebelumnya (www.wewengkonsumedang.com), artikel ini diterbitkan dengan judul "Soto Bongko, Varian Soto Khas Sumedang" dengan link sebagai berikut ; "http://www.wewengkonsumedang.com/2014/10/soto-bongko-varian-soto-khas-sumedang.html"

You Might Also Like:

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar